
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Serang, A. Baijuri, memberikan pembinaan kepada Kelompok Kerja Madrasah (KKM) MAN 2 Kota Serang, Selasa, 27 Januari 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula MAN 2 Kota Serang.
Dalam arahannya, A. Baijuri menegaskan bahwa madrasah memiliki peran dalam melanjutkan perjuangan Rasulullah melalui jalur pendidikan. Menurut dia, madrasah tidak boleh lagi diposisikan sebagai pilihan terakhir masyarakat, melainkan harus menjadi pilihan utama dalam mencetak generasi unggul.
“Sudah saatnya madrasah menjadi pilihan utama masyarakat. Pendidikan madrasah harus mampu melahirkan peserta didik yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat secara moral dan memiliki akhlak yang baik,” kata A. Baijuri.
Ia juga menyebutkan, penguatan madrasah perlu ditopang oleh tiga aspek utama, yakni ketersediaan infrastruktur yang memadai, sumber daya manusia yang berkualitas, serta pembangunan kultur kerja yang profesional dan berintegritas di lingkungan madrasah.
A. Baijuri menambahkan, tujuan utama pendidikan madrasah adalah membentuk karakter peserta didik yang bermoral dan berakhlak mulia, sejalan dengan nilai-nilai keislaman dan kebangsaan. Karena itu, seluruh elemen madrasah diminta terus berbenah dan berinovasi agar madrasah semakin dipercaya oleh masyarakat.
Pembinaan ini diharapkan menjadi momentum penguatan komitmen bersama dalam meningkatkan mutu pendidikan madrasah di Kota Serang.

