Kantor Kementerian Agama Kota Serang melalui Penyelanggara Haji dan Umroh menyelenggarakan Bimbingan Manasik Haji Reguler Tingkat Kota Serang Tahun 1445 H / 2024 M pada hari Senin 29 April 2024 bertempat di Gedung UIN SMH Banten Kampus 2 KP3B Serang Banten.
Kegiatan bimsik ini mengusung tema " Optimalkan Pemahaman Ilmu Manasik Haji Menuju Jemaah Haji Mandiri, Ramah Lansia, Ikhlas dan Istiqomah, Guna Meraih Haji yang Mabrur ".
Turut hadir Kakanwil Kemenag Provinsi Banten, Nanang Fatchurochman, Kepala Kemenag Kota Serang, Encep Safrudin Muhyi, Rektor UIN SMH Banten, Wawan Wahyudin, Kasubbag TU, Deni Rusli, Kasi PHU Kemenag Kota Serang, Ibu Umi Sahiyah, Para Kasi di Lingkungan Kantor Kemenag Kota Serang, Kepala Dinkes Kota Serang, Ketua MUI Kota Serang, Asda I, Kabag Kesra, Pimpinan KBIHU se Kota Serang, Kepala KUA se Kota Serang, Para Petugas Haji, TPHD, TPIH, TPIH, Petugas Kesehatan serta para Jemaah Haji
Ibu Hj. Umi Sahiyah selaku Kasi PHU Kemenag Kota Serang menyampaikan Jumlah Jemaah Haji Kota Serang Tahun 1445 H / 2024 M berjumlah 1070 Jemaah.
Kakanwil Agama Provinsi Banten, Nanang Fatchurochman membuka secara resmi kegiatan Bimsik Haji Reguler Tingkat Kota Serang 1445 / 2024 dalam sambutan nya mengucapkan Selamat dan sukses sekaligus mengapresiasi atas terselenggara nya kegiatan Bimsik Haji Reguler Tingkat Kota serang berjalan dengan baik dan lancar, pada kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih kepada Presiden RI, joko widodo dan Menag RI, Yaqut Cholil Qoumas karna memperhatikan provinsi Banten.
Dalam sambutan nya Kepala Kemenag Kota Serang, menyampaikan jamaah haji Kota Serang agar bisa mempersiapkan fisik dan mental serta selalu berdoa dan selalu menjaga kesehatan agar selama di Tanah Suci Allah berikan kemudahan, kelancaran untuk menyelesaikan syarat dan rukun haji, sehingga ibadah haji yang dikerjakan bisa menjadi mabrur dan betul-betul diterima oleh Allah SWT.